Telah kita ketahui bersama bahwa Pulau Penyengat merupakan salah satu ikon Provinsi Kepulauan Riau yang selalu dikenal dengan
sejarah-sejarah kerajaan Melayu Riau Lingga yang memiliki berbagai destinasi unggulan yang harus kita gali dan kita perkenalkan kepada
dunia melalui pengembangan pemasaran kepariwisataan.Dengan jiwa yang tulus dan ikhlas serta dengan semangat yang kuat untuk suatu
pengenalan dan perubahan,terbentuk lah sebuah Gerakan Aksi Bangun Negeri dalam satu visi dan misi untuk membangun Pulau
Penyengat menjadi lebih baik.yang di gagas oleh “Said Afzaldy Al Qudsi”selaku ketua Panitia Gerakan Relawan Aksi ini.Kalau bukan
kita,siapa lagi yang membangun negeri ini”. Ungkap Said Afzaldy.
Serangkaian acara pun telah di susun,bertepat pada hari Minggu,tanggal 29 April 2018,pukul 04.45 yang di awali dengan kegiatan awal
dalam Subuh Akbar serta digelar nya sebuah moment Tabliq Akbar yang bertempat di Mesjid Raya Sultan Riau Pulau Penyengat.
Selanjut nya dilanjut kan kembali dengan tempat acara Peresmian Relawan Aksi dan Deklarasi Pulau Penyengat Ikon Kepri Menuju Warisan
Dunia di Makam Istana Kantor Pulau Penyengat,berkelanjutan dengan serangkaian kegiata acara lain nya seperti
“Pameran dan Bazar,Seminar Nasab dan Sejarah singkat Pulau Penyengat,Seminar Tanjak,serta pertandingan Penyengat
Memanah,yang dibuka oleh Bapak Setda Provinsi Kepulauan Riau “DR. H. TS Arif Fadillah, S.Sos, M.Si”,
selaku pembina Relawan Aksi Bangun Negeri”,ini.
Dalam serangkaian acara ini,dihadiri juga para Pejabat Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau,diantara nya,Asisten Perekonomian dan
pembangunan Provinsi Kepri,”Bapak H.Syamsul Bahrum,Ph.D,”yang bertindak selaku penyerahan baju Relawan aksi secara symbolis
kepada salah satu anggota relawan. Serta hadir juga Istri Gubernur Provinsi Kepri,”Ibu Noorlizah Nurdin”,dimana selain menghadiri
undangan dalam acara tersebut,beliau juga bertindak selaku pembina Relawan Aksi Bangun Negeri ini,”yang sangat memberi dukungan
dalam berbagai aspek,baik itu dukungan yang berbentuk moril maupun materil,dan itu juga lah yang membuat motivasi masyarakat pulau
Penyengat pada umum nya dan Pemuda pulau Penyengat pada khusus nya untuk sama sama bertekat untung membina dan
mengembangkan pulau Penyengat menjadi sebuah destinasi yang sangat berpengaruh dalam segala bidang,terkhusus nya di bidang
pariwisata yang dapat mengangkat harkat dan martabat masyarakat Kepri,terkhusus nya masyarakat pulau Penyengat di mata dunia.
Semboyan dan Motto terlahir
” Harga mati untuk Pulau Penyengat ”,(kutipan Relawan Aksi).sumber : Welly.